KABARKIBAR.ID – Untuk kamu yang sedang kepikiran ingin jalan-jalan, mungkin kamu bisa mengunjungi alun alun Pamulang yang berada di Tangerang Selatan.

Diketahui, ikon kota itu diresmikan pada Kamis, 9 Maret 2023 di malam hari.

Dalam pemantaun tim redaksi pada saat itu, Jum’at, 10 Maret 2023, Alun-alun Pamulang dipadati warga sekitar yang ingin menikmati sejuknya angin senja hari.

Salah satunya adalah Putri (22) dan Tiani (21).

Keduanya merupakan warga Tangsel yang sangat ingin melihat bentuk alun-alun kotanya.

“Tempatnya enak buat olahraga, lari pagi dan sore,” kata Putri dalam pertemuan di alun alun Pamulang, Tangerang Selatan, Jumat, 10 Maret 2023.

Bagus, ada tempat bermain untuk anak-anak,” Tiani menambahkan ucapan Putri.

Hal senada diungkapkan Meidi (20) yang ingin menikmati sore hari bersama teman-temannya.

Namun, Meidi masih menemukan sesuatu yang kurang, yakni jumlah kursi yang sedikit.

“Cukup bagus, meskipun tidak terlalu besar, tapi mungkin seperti butuh (beberapa) kursi, kan adem ya, siang kalau gabut (tidak ada kegiatan) bisa ngadem di sini,” kata Meidi.

Beberapa waktu lalu, warga sekitar mengeluhkan tidak adanya toilet di alun alun Pamulang, namun ternyata setelah ditelusuri, kami melihat tempat tersebut, terdapat toilet yang cukup bersih.

Ada juga toilet khusus difabel, baik perempuan maupun laki-laki.

“Biasanya toilet di alun-alun kurang bagus. Yang penting dijaga kebersihannya agar tetap bersih, nyaman dan tidak banyak sampah,” kata Meidi.

Terdapat beberapa fasilitas di Alun-alun Pamulang yaitu taman bermain anak, satu ayunan, dua jungkat-jungkit, dan satu perosotan.

Ada juga beberapa pohon yang cukup rimbun di pinggir area bermain, meski tidak banyak kursi dan tempat sampah.

Tersedianya toilet dengan kapasitas air yang besar memudahkan pengunjung jika ingin memanfaatkannya.