KABARKIBAR.ID – Untuk Anda yang sudah mendaftar jadi peserta uji coba LRT Jabodebek, hari ini sudah bisa menikmatinya.

Pada 26 dan 27 Agustus 2023, uji coba operasional terbatas LRT Jabodebek untuk umum akan berlangsung.

Akhirnya agenda ini terlaksanan setelah mengalami beberapa kali penundaan  pada pembaruan sistem.

Kuswardoyo, selaku Manager Public Relations LRT Jabodebek mengatakan, peserta uji coba dengan harga tiket Rp 1 ini dipilih dari mereka yang sudah mendaftar sebelumnya  pada 10 Juli.

Sebagai informasi,  saat pendaftaran, ada sekitar 24 ribu orang yang mendaftar, namun yang bisa mengikuti uji coba hanya mereka yang sudah mendapat konfirmasi dari pihak LRT Jabodebek.

“Pada tes kegiatan uji coba terbatas besok, bagi yang sudah mendapat konfirmasi jadwal keikutsertaannya, boleh datang sesuai jadwal yang sudah ada,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Jumat, 25 Agustus 2023.

Untuk tes operasional terbatas ini dikenakan biaya sebesar Rp 1 sehingga peserta uji coba harus membawa kartu multi trip atau kartu uang elektronik dari bank BNI, BRI, BTN, Mandiri, BCA dan  DKI.

Kuswardoyo menambahkan, pemilihan hari Sabtu dan Minggu dalam tes uji coba terbatas ini dengan harapan akan semakin banyak masyarakat yang mendaftar yang bisa mengikuti kereta tersebut.

Untuk masyarakat yang berpartisipasi dalam kegiatan uji coba terbatas ini harus berangkat dari lokasi yang telah dipilih sebelumnya.

Selain itu, diperbolehkan turun dan menyelesaikan perjalanannya di seluruh stasiun LRT Jabodebek kecuali Stasiun Halim.Rephrase

Rephrase“Pada tes kegiatan uji coba terbatas besok, bagi yang sudah mendapat konfirmasi jadwal keikutsertaannya, boleh datang sesuai jadwal yang sudah ada,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Jumat, 25 Agustus 2023.