KABARKIBAR.ID – Suzuki resmi merilis mobil barunya nih, namanya Suzuki Tour H1, katanya sih irit banget ini mobil, tapi baru dijual di pasar India aja.
Maruti Suzuki telah resmi meluncurkan Suzuki Tour H1 untuk dijual di pasar India.
Kendaraan roda empat komersial ramah lingkungan ini mampu menempuh jarak 800 km atau setara Surabaya sampai Jakarta dalam sekali pengisian daya.
Menurut informasi yang didapat dari Gaadiwadi, mobil kecil murah ini hanya dijual untuk pasar India.
Ukuran mobil ini disebut-sebut lebih kecil dari Suzuki Karimun yang sudah lama mengaspal di Indonesia.
Yang bikin unik, mobil mungil ini memiliki gril besar dengan logo S di tengahnya dan terpisah dari gril.
Suzuki Tour H1 dibangun di atas platform yang sama dengan Alto K10 yang sebelumnya diluncurkan akhir tahun lalu.
Namun, mobil ini memiliki desain yang berbeda dengan tujuan menyasar pasar yang lebih luas.
Mobil ini menggunakan mesin Next-Gen K 10C yang hemat bahan bakar sehingga membuat mobil ini lebih irit.
Suzuki Tour H1 memiliki mesin 1.000 cc K-Series Dual Jet VVT dengan opsi bensin dan CNG.
Sedangkan konsumsi bahan bakarnya pada mobil Suzuki Tour H1, diklaim mencapai 24,6 km/liter dan untuk varian CNG bisa mencapai 34,4 km/kg.
Dari segi fitur, Suzuki Tour H1 memiliki dual airbag, sabuk pengaman dengan pre-tensioner dan force limiter, rem dengan teknologi anti-lock braking system (ABS) dengan Electronic Brakeforce Distribution (EBD), speed limiting system, sensor parkir mundur, dan fitur lainnya.
Desain Suzuki Tour H1
Untuk desain terutama pada eksteriornya, di bagian depan, terdapat gril hitam berukuran lebih besar yang dipadukan dengan bumper.
Di bagian tengahnya terdapat logo Suzuki (S) dengan aksen krom.
Selain itu, di bagian belakang terdapat bumper berwarna hitam senada dengan bumper depan dan gril.
Menariknya, untuk warna body mobil ini berbeda dengan bumper depan dan belakang, sehingga bisa dikatakan mobil mungil ini memiliki two tone.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan