Ia juga menyampaikan bahwa Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemeparekraf) akan mendukung konser Coldplay dan bekerja sama dengan pihak penyelenggara untuk memastikan kelancaran perencanaan konser tersebut.

Kemenparekraf juga akan memastikan bahwa perizinan konser, jumlah penonton, dan manajemen risiko direncanakan dengan hati-hati.

“Hanya 4 kota di Asia yang dipilih oleh Coldplay, termasuk Jakarta. Ini sebuah prestasi, mari kita jalin dan pastikan koordinasi yang baik agar acara ini spektakuler dan berdampak bagi ekonomi masyarakat dan tentunya untuk meningkatkan kesejahteraan para pelaku UMKM maupun standar penyelenggaraan konser yang terbaik,” katanya.

Memastikan Keamanan Konser

Untuk menjalin kesuksesan jalannya konser, Sandiaga Uno akan memastikan keamanan selama konser band asal Inggris tersebut, Coldplay.

‘Kami terus berkoordinasi, kami harus mempersiapkan dengan sangat komprehensif dari semua aspek keselamatan, kesehatan, karena Coldplay lebih pada keberlanjutan lingkungan. Kami juga harus memastikan kelestarian lingkungan, mulai menggunakan dan mengelola sampah dengan baik, menggunakan energi baru terbarukan. mobil listrik, dll,” kata Sandiaga di lobby lantai 2 Gedung Sapta Pesona Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Jakarta, sore kemaren.

Selain aspek lingkungan, dia juga akan memastikan sektor keamanan yaitu dari aspek keselamatan penonton dan juga performer pada saat konser berlangsung.

Sandiaga juga akan memastikan bahwa Indonesia akan melakukan yang terbaik untuk mempertahankan citranya yang terkenal di dunia selama ini sebagai negara yang selalu ramah dengan tamu.

Ia juga berharap Indonesia menjadi tujuan destinasi MICE dan konser global.

Sebagai informasi, konser Coldplay dengan tema “Music of the Spheres World Tour” akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada 15 November 2023.

Untuk tiketnya dibuka besok pada 17 Mei – 18 Mei 2023 itu kategori pre-sale dan 19 Mei 2023 untuk kategori publik.

Untuk harga tiketnya, paling murah senilai Rp. 800 ribu untuk kategori CAT 8 dan paling mahal senilai Rp. 11 Juta untuk kategori Ultimate Experience. ***