Sementara itu, “Genshin Impact” memiliki latar yang lebih tradisional, dengan banyak kerajaan megah atau reruntuhan kuno untuk dijelajahi.

Karena setting yang modern ini, “Project Mugen” juga bisa dibilang mirip dengan game action berjudul “Zenless Zone Zero” yang dikembangkan oleh Hoyoverse.

Project Mugen Akan Mengadopsi Gaya Hack and Slash

Menurut pantauan tim Kabarkibar.id pada video yang dibagikan oleh pengguna Twitter / X @TheCartelDel, “Project Mugen” akan mengadopsi format game hack-and-slash, gaya gameplay yang berfokus pada jarak dekat.

Kemudian jika diperhatikan lagi, Salah satu karakter game tersebut terlihat menggunakan dua mainan yoyo ketika melawan musuh.

Terlihat karakter si pirang menggunakan 2 jurus yaitu serangan yang membuat musuh terkena stun dan serangan area luas (Aoe) yang cocok untuk mengalahkan banyak musuh sekaligus.

Jika kamu mengunjungi situs resmi game tersebut, kamu bisa melihat hitungan mundur akan berakhir pada 24 Agustus pukul 09.00 WIB.

Saat itu, NetEase Games akan membagikan lebih banyak informasi tentang game dengan format open world baru dari mereka.

Selain itu juga, pengguna dapat mengklik tiga karakter di halaman situs tersebut untuk mengetahui informasinya.

Saat diklik, trio karakter “Project Mugen” akan berbicara dalam bahasa yang dipilih, antara bahasa Jepang dan Mandarin.

Website game tersebut juga menyertakan link ke akun media sosialnya di YouTube, X Twitter, Discord dan TikTok.

Akun-akun ini belum membuat postingan, kecuali akun Twitter / X yang telah mengonfirmasi bahwa informasi lebih lanjut tentang “Project Mugen” akan diumumkan pada 24 Agustus.