“mobil ini sebetulnya melengkapi ruang klinik yang sudah ada, untuk kliniknya kita sudah punya, bahkan kita sudah punya dokter jaga dan perawatnya, jadi ini memang hanya untuk pelengkap sebetulnya. Pelengkap ini fungsinya untuk pelayanan kesehatan yang ada di sekitar DPRD.” Ungkapnya soal fungsi selain ambulans.

Pembelian Pajero Sports ini dibeli hanya satu unit dan dengan harga kurang lebih Rp. 900 jutaan menggunakan anggaran untuk tahun 2023.

“satu unit saja, anggarannya kurang lebih dari delapan ratus hingga 900 jutaan nanti pastinya mungkin kita bisa karena kontraknya belum jadi. Artinya kan kita baru tahap pemesanan melalui LKPP.” Pungkas Deden.

Alasan Memilih Pajero Sports

Tidak ada alasan pasti mengapa memilih SUV dari Mitsubishi Pajero Sports ini, yang jelas, Deden mengaku tidak memperdulikan soal merek atau harga.

Yang penting menurutnya adalah fasilitas yang dibutuhkan untuk operasional.

“dari katalog yang ada, kami menilai ini (Pajero Sports) yang memiliki cukup (kebutuhan) dibandingkan dengan yang lain dan harganya tidak terlalu jauh perbandingannya.” Ujarnya soal alasan mengapa memilih Pajero Sports.

Diketahui mobil Mitsubishi Pajero Sports berwarna putih ini diparkirkan di depan lobi utama gedung DPRD Banten pada Selasa, 9 Mei 2023 sore hari.

Mobil tersebut tentunya sudah dilengkapi lampu sirine di atas mobil untuk kebutuhan ambulans dan di bagian samping pinti depan terdapat logo DPRD Banten TA 2023.

Harga Mobil Mitsubishi Pajero Sports

Untuk harga dari Mitsubishi Pajero Sports OTR Jabodetabek 2023 dimulai dari Rp. 500 jutaan. Berikut adalah harga beserta tipenya:

  • Pajero Sport Exceed (4×2) MT: Rp 545.600.000
  • Pajero Sport Exceed (4×2) AT: Rp 560.800.000
  • Pajero Sport GLX (4×4) MT: Rp 570.900.000
  • Pajero Sport Dakar (4×2) AT: Rp 619.200.000

 

***