Sedangkan gaji Benzema adalah 172 juta pounds atau sekitar Rp 3,3 triliun per tahun.
Mereka masih menjadi pemain dengan bayaran tertinggi di Liga Pro Arab Saudi.
Neymar sudah diperiksa secara medis sejak Senin, 14 Agustus 2023 lalu.
Al Hilal adalah klub paling sukses tidak hanya di Arab Saudi tetapi juga di Asia.
Klub yang berbasis di Riyadh ini telah memenangkan 18 gelar Liga Arab Saudi dan juga empat kali memenangkan Liga Champions Asia.
Neymar akan bergabung dengan sederet nama besar seperti Kalidou Koulibaly, Ruben Neves, dan Sergej Milinkovic-Savic.
Tak lupa, 13 dari 26 pemain timnas Arab Saudi di Piala Dunia 2022 juga bermain di sana.
Selama enam musim di PSG, Neymar memenangkan 13 gelar domestik, termasuk lima gelar Ligue 1.
Ia juga mencetak 118 gol dan memberikan 77 assist hanya dalam 173 penampilan.
Bersama Al Hilal, Neymar akan menggunakan nomor punggung andalannya, yakni 10 seperti yang digunakan di klub-klub sebelumnya.
Selain Neymar, Al Hilal Sempat Ingin Rekrut Messi
Sebelumnya, Al-Hilal juga mencoba memboyong dua rekan setim Neymar dari PSG, yakni Kylian Mbappe dan Lionel Messi.
Messi menolak tawaran menarik dari Al-Hilal dan ingin bermain di Inter Miami, sedangkan Kylian Mbappe memutuskan bertahan di PSG meski menolak memperpanjang kontraknya.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan