KABARKIBAR.ID- Dua Klub Liga Premier Inggris, Manchester United dan Liverpool meraih kemenangan pada Laga Pramusim atas lawannya.
Manchester United berhasil mengalahkan Olympique Lyon di Stadion Murrayfield, Edinburgh dengan skor 1-0, Rabu malam (19 Jiuli 2023.
Laga melawan Olympique Lyon menjadi laga Pramusim kedua bagi Manchester United, sebelumnya mengalahkan Leeds United dengan skor 2-1 berkat gol dari Noam Emeran menit ke-67 dan dan Joe Hugil menit ke-81.
Pemain asal Belanda Donny Van de Beek menjadi pahlawan kemenangan Manchester United setelah memecahkan kebuntuan bagi setan merah di menit ke-49.
Van de Beek yang berposisi gelandang melakukan selebrasi penuh makna setelah mencetak gol bagi Manchester Uniteds dengan mengepalkan tangan sambil memejamkan mata dengan berteriak keras.
Bagaimana tidak, Van de Beek kesulitan menembus pemain inti di Manchester United semenjak didatangkan dari dari Ajaxtahun 2020 dengan tarnfer 45 juta Euro.
Sementara itu Liverpool hanya berhasil menang menghadapi klub divisi dua Jerman, Karlsruher dengan skor 4-2 di Stadion BBBank Wiildpark, Jerman, Kamis pagi 20 Juli 2023.
Laga melawan Karlsruher menjadi laga Pramusim pertama Liverpool menyambut kompetisi musim 2023/2024.
Kemenangan Liverpool di cetak Darwin Nunez (menit 3), Cody Gakpo (68), dan Brace Diogo Jota (90, 90+1)
Liverpool menang 4-2 saat menghadapi Karlsruher, tim divisi kedua Liga Jerman, dalam laga di Stadion BBBank Wiildpark.
Pertandingan melawan Karlsruher menjadi laga uji coba pertama Liverpool untuk menyambut musim kompetisi 2023-2024.
Mereka menang berkat gol Darwin Nunez menit ke-3, Cody Gakpo menit ke-68, dan Brace Diogo Jota nemit ke-90 dan 90+1.
Sedangkan gol Karlsruher dicetak Lars Stindl pada menit ke-39 dan Sebastian Jung menit ke-48.
Pertandingan Manchester United VS Olympique Lyon
Menghadapi Olympique Lyon, pelatih Manchester United Erik ten Hag banyak menurunkan pemain muda seperti Matej Kovar, Alvaro Fernandez, Hannibal Mejbri, Kobbie Mainoo, hingga Amad Diallo.
Mereka mendapat kesempatan menjadi starter pada laga Pramusim kedua dalam laga ini.
Pada laga menit awal Mancheseter United melancarkan serangan merlalui pemain muda mereka, Antony dan Amad Diallo.
Namun serangan mereka berdua dapat dipatahkan pemain belakang Olympique Lyon, bahkan beberapa peluanng tak bisa dimaksimalkan dengan baik kedua pemain itu.
Tak ketinggalan, Olympique Lyon melakukan serangan balik dengan mendapatkan peluang pada menit ke-17.
Namun Alexandre Lacazette tendangannya masih melebar dari Gawang Manchester United.
Pada babakl pertama berakhir, kedudukan masih kacamata antara Manchester United dan Lyon.
Babak kedua menit awal, Manchester United melancarkan serangan ke jantung pertahanan Olympique Lyon.
Donny van de Beek, pemain yang kuren menit bermain bersama Manchester United berhasil memecahkan kebuntuan setelah baru masuk babak kedua.
Donny van de Beek memaksimalkan umpan Daniel Gore pada menit ke-69 hingga skor berubah 1-0.
Kembali Donny van de Beek pada menit ke-61 mendapatkan pelaung, namun gagal menambah keunggulan timnya setelah diamankan Anthony Lopes.
Hingga babak kedua berakhir, skor 1-0 tidak berubah dengan kemenangan Manchester United.
Susunan Pemain Manchester United vs Olympique Lyon
Manchester United (4-2-3-1): Matej Kovar; Aaron Wan-Bissaka/Marc Juardo (46′), Raphael Varane/Will Fish (46′), Lisandro Martinez/Jonny Evans (46′), Alvaro Fernandez/Brandon Williams (46′); Hannibal Mejbri/Daniel Gore (46′), Kobbie Mainoo/Fred (46′); Amad Diallo/Omari Forson (46′), Mason Mount/Isak Hansen-Aaroeen (56′), Antony/Donny van de Beek (46′); Jadon Sancho/Joe Hugil (46′).
Pelatih: Erik ten Hag.
Olympique Lyon (4-2-3-1): Anthony Lopes/Remy Riou (63′); Clinton Mata/Pathe Mboup (63′), Mamadou Sarr/Niakhate Ndiaye (63′), Sinaly Diomande, Achraf Laaziri/PNicolas Tagliafico (63′); Johann Lepenant/Florent Da Silva (64′), Corentin Tolisso/Skelly Alvero (64′); Jeffinho/Tino Kadewere (64′), El Arouch Mohamed/Sael Kumbedi (64′), Amin Sarr/Sekou Lega (64′); Alexandre Lacazette/Jeff Reine-Adelaide (63′).
Pelatih: Laurent Blanc.
Tinggalkan Balasan