KABARKIBAR.ID- Kualitas udara DKI Jakarta siang ini, Senin 21 Agustus 2023 masih terburuk nomor 5 dunia dengan tingkat polusi udara tidak sehat berdasarkan data dari IQAir pada pukul 09.00 WIB.
Sedangkan kualitas udara DKI Jakarta di kota-kota besar di Indonesia, nomor 5 terburuk dibawah Terentang, Kalimantan Barat, Tangerang Selatan, Provinsi Banten, Surabaya Jawa Timur, Mempawah, Kalimantan Barat
Dikutip dari laman IQAir https://www.iqair.com/id/indonesia/jakarta, pukul 09.00 WIB, US air quality index (AQI US) atau indeks kualitas udara di DKI Jakarta tercatat di angka 160.
DKI Jakarta masuk kategori tidak sehat dengan onsentrasi polutan tertinggi dalam udara DKI Jakarta hari ini yakni PM 2.5. Konsentrasi polutan tersebut 14 kali nilai panduan kualitas udara tahunan World Health Organization (WHO).
Cuaca di Jakarta siang ini berkabut dengan suhu 26 derajat celsius, kelembapan 83 persen, gerak angin 11.1 km/h, dan tekanan sebesar 1012 milibar.
Adapun kota dengan kualitas udara terburuk pada pagi ini ditempati oleh Doha, Qatar, dengan indeks 206. Posisi kedua ditempati Seattle, Amerika Serikat, dengan indeks 167, serta ketiga yakni Lahore, Pakistan, dengan indeks 164.
Bahkan, kualitas udara di DKI Jakarta akan berlanjut 5 hari kedepan, Sabtu 26 Agustus pekan depan yang diperkirakan udara tidak sehat bagi kelompok sensitif.
Indeks kualitas udara DKI Jakarta akan semakin naik perjam nya hingga mencapai tertinggi, namun indeks pada malam hari akan semakin turun indeks kualitas udara.
Faktor yang menyebabkan kualitas udara tidak sehat ini adalah konsentrasi polutan, khususnya PM 2.5.
Partikel ini memiliki ukuran sangat kecil, kurang dari 2,5 mikrometer, namun efeknya bagi kesehatan sangat besar.
Berikut 10 Kota Kualitas Udara Terburuk di Dunia Menurut IQAir
- Seattle, Amerika Serikat indeks kualitias udara 188 AQI US
- Doha, Qatar indeks kualitias udara 174 AQI US
- Portland, Amerika Serikat indeks kualitias udara 168 AQI US
- Lahore, Pakistan indeks kualitias udara 163 AQI US
- Jakarta, Indonesia indeks kualitias udara 160 AQI US
- Kuwait City, Kuwait indeks kualitias udara 156 AQI US
- Johannesburg, Afrika Selatan indeks kualitias udara 154 AQI US
- Dubai, Uni Emirat Arab indeks kualitias udara 119 AQI US
- Riyadh, Arab Saudi indeks kualitias udara 106 AQI US
- Hanoi, Vietnam indeks kualitias udara 104 AQI US
Berikut 10 Kota Kualitas Udara Terburuk di Indonesia Menurut IQAir
- Terentang, Kalimantan Barat indeks kualitias udara 195 IQAir US
- Tangerang Selatan, Provinsi Banten indeks kualitias udara 180 IQAir US
- Kota Surabaya, Jawa Timur indeks kualitias udara 176 IQAir US
- Mempawah, Kalimantan Barat indeks kualitias udara 163 IQAir US
- Jakarta, DKI Jakarta indeks kualitias udara 160 IQAir US
- Kota Pontianak, Kalimantan Barat indeks kualitias udara 160 IQAir US
- Kabupaten Serang, Provinsi Banten indeks kualitias udara 160 IQAir US
- Sleman, Yogyakarta ndeks kualitias udara 127 IQAir US
- Kota Bandung, Jawa Barati ndeks kualitias udara 126 IQAir US
- Kota Semarang, Jawa Tengah indeks kualitias udara 123 IQAir US
Apa yang Harus Dilakukan?
Saat kualitas udara menunjukkan “tidak sehat” atau berwarna merah pada AQI, disarankan bagi individu dengan kondisi kesehatan tertentu untuk menghindari aktivitas di luar ruangan untuk jangka waktu yang panjang.
Selain itu seseorang yang sehat sebaiknya juga membatasi waktu di luar ruangan.
Gejala seperti hidung tersumbat, mata teriritasi, kesulitan bernapas, dan iritasi tenggorokan mungkin muncul jika terpapar polusi udara yang tinggi.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan