Selanjutnya, ia tertabrak dan meninggal dunia pada pukul 09.31 WIB.

Barang bukti yang diamankan oleh kepolisian meliputi handphone, dompet yang berisi uang tunai, identitas pribadi, jam tangan, dan ikat pinggang.

AKBP Buddy sebelum pernah diketahui memiliki riwayat penyakit empedu.

Menurut Trunodoyo, ia kerap berobat dan dapat perawatan medis dari rumah sakit atas penyakit yang ia derita tersebut.

Tentu nya bukti berobat nya bisa menjadi alat penyelidikan guna mengungkap kasus kematian AKBP Buddy Alfrits Towoliu.

Jabwal Pemeriksaan Istri AKBP Buddy

Polisi akan memulai untuk memintai keterangan istri mendiang AKBP Buddy setelah masa berkabung.

Hal ini disampaikan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo dalam konferensi pers di Mapolres Jakarta Timur pada Senin (1/5/2023).

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo mengatakan bahwa peristiwa ini belum selesai dan tindak lanjutnya akan menunggu waktu yang cukup bagi keluarga.

Selepas masa berkabung, polisi akan mencoba menjelaskan secara detail kepada pihak keluarga korban.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Leonardus Harapantija Simarmata mengungkapkan bahwa mobil tersebut yang digunakan AKBP Buddy telah disiapkan oleh istrinya.

Ia menegaskan bahwa mobil tersebut tidak ditengarai asal usulnya yang tidak jelas.

Menurut Leonardus terkait dengan kendaraan, ini adalah kendaraan yang disiapkan oleh istri.

Nantinya kasat reskrim menjelaskan asal usul daripada kendaraan ini.

Tetapi menurutnya, memang ini murni bukan kendaraan yang tidak jelas keberadaannya.

Barang ini memang betul-betul kendaraan yang disiapkan oleh istri menurut Leonardus.

Kombers Leonardus berujar AKBP Buddy masih dirawat di RS Pondok Indah hingga Jumat malam karena baru selesai dirawat operasi empedu.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Timur Dhimas Prasetyo memastikan pihaknya akan mendalami asal usul mobil yang dikendarai AKBP Buddy.

Namun, pihak keluarga AKBP Buddy, termasuk istrinya belum diperiksa karena polisi menghormati masa berkabung.