Seperti yang kita tahu, Man City bertemu dengan Real Madrid pada 2022 lalu dan mereka harus tersingkir di babak semifinal.

Pada laga leg-1 Liga Champions 2021-22, Man City unggul melawan Real Madrid dengan skor tipis yaitu 4-3.

Namun secara mengejutkan pada leg-2, Real Madrid sukses meraih comeback luar biasa dan menindaskan Man City dengan skor 3-1.

Rodrygo dan Karim Benzema menjadi mimpi buruk bagi seluruh skuad Manchester Biru tersebut karena semua gol yang dicetak Madrid berada di menit-menit perpanjang waktu.

Gol Rodrygo dicetak pada menit 90 dan satu menit kemudian tepatnya pada menit 91, dia mencetak gol keduanya secara cepat.

Penderitaan Man City tidak sampai disitu, Karim Benzema sukses mengeksekusi tendangan pinalti pada menit 95.

Dengan skuad yang lebih mumpuni daripada musim lalu, Rodri percaya diri bahwa timnya dapat mengalahkan Real Madrid dan menuju ke babak final Liga Champions 2022-23. ***