KABARKIBAR.ID—Jakarta International Expo (JIEXPO) menargetkan transaksi perdagangan Rp7,5 triliun selama 33 hari penyelenggaraan di Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2023.
Jakarta Fair Kemayoran 2023 kembali dilaksanakan pada tanggal 14 Juni hingga 16 Juli 2023 di JIEXPO, Kemayoran, Jakarta Pusat.
Jakarta International Expo (JIEXPO) bersama Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengadakan acara tahunan selama 33 hari bagian dari rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-496 Jakarta.
Marketing Director Jakarta International Expo, Ralph Scheunemann mengatakan, Jakarta Fair atau Pekan Raya Jakarta untuk tahun ini akan membawa suasana yang baru.
“ Suasana yang baru dengan konten acara yang lebih menarik dari penyelenggaraan sebelumnya,” kata Ralph Scheunemann.
Ia menambahakn, ajang promosi berbagai produk unggulan akan ditampilkan di festival ini.
Menurutnya, ini adalah festival dan Cameron perdangan terbesar di Asia Tenggara dan menjadi etalase promosi berbagai produk-produk unggulan.
“ Secarta khuisus jakarta Fair digelar dalam rangka memeriahkan HUT ke-496 Kota Jakarta,” lanjutnya.
Ralph Scheunemann menargertkan proyeksi transaksi perdagangan di Jakarta Fair selama 33 hari dengan hasil penyelenggara tahun lalu mencapai Rp 7,5 Triliun.
“ Kita optimis dengan target tersebut, bahkan bisa melebihi capaian Jakarta Fair 2022,” kata Ralph Scheunemann.
Ralph Scheunemann menyebutkan, dilihat dari antusias peserta dan masyarakat sangatlah besar dalam festival ini.
Belum lagi peserta dari industri otomotif listrik yang jagu meramaikan festival pameran tahun ini.
“ Saya yakin angka yang saya sebutkan tadi terlampaui karena ada minat minat penjualan kendaraan listrik yang meningkat dibandingkan tahun lalu,” ucapnya.
Penyelenggaraan Jakarta Fair Kemayoran 2023 akan mengusung tema ‘Bersatulah Indonesia Mendukung Perdagangan Dalam Negeri dan Ekspor ke Pasar Dunia’ dan dengan sub tema ‘Warga Bangsa Indonesia meningkatkan kreatifitas produk-produk Indonesia dan berjuang terus sampai sukses-Indonesia Jaya, Rakyatnya Sejahtera.’
“ Mengingat perekonomian Indonesia yang mulai bangkit lagi serta pemerataan dari segi sektor industri membuat ekonomi dalam negeri bangkit kembali pasca Covid-19,” katanya.
Peserta Jakarta Fair Kemayoran (JFK) Diikuti 2.500 Perusahaan
Sekitar 2.500 perusahaan peserta akan mengikuti Jakarta Fair 2023 dengan menempati 1.500 stan yang ada.
Perusahan masing-masing peserta akan menjual produk unggulan dengan harga diskon knas Jakarta Fair tahun ini.
Peserta sendiri dari berbagai kalangan seperti perusahaan multinasional, usaha besar, UMKM bahkan BUMN serta beberapa anjungan Pemerintahan Provinsi dan Kabupaten dari berbagai penjuru tanah air.
Swdangkan untuk komposisi presentasi peserta dari sektor swasta 60 persen dan UMKM sekitar 40 persen.
Jakarta Fair juga melibatkan para pengusaha kecil dan menengah, mikro serta koperasi dari berbagai Provinsi di Indonesia yang akan menempati di Hall-B3 dan Hall-C3.
Produk-produk unggulan dari sektor industri otomotif akan menampilkan mobil dan sepeda motor listrik maupun konvesional, komputer, alat olahraga, fashion and garment.
Tak ketinggalan produk teknologi informasi, furniture, peralatan rumah tangga, elektronik, industri kreatif, kerajinan tangan, herbal dan medicine, produk jasa, kosmetik, perbankan serta tidak ketinggalan kuliner.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan