KABARKIBAR.ID— Jakarta Fair 2023 kembali hadir di JiExpo Kemayoran Jakarta Pusat dengan menyajikan acara hiburan, diskon dan promo produk, serta konser musik.
Acara tahunan ini sekaligus menyambut HUT DKI Jakarta ke 496 berlangsung selama 33 hari, mulai tanggal 14 Juni hingga 16 Juli 2023 dengan menggusung tema “ Bersatulah Indonesia Mendukung Perdagangan Dalam Negeri dan Ekspor ke Pasar Dunia’”.
Tema ini diambil mengingat perekonomian Indonesia yang mulai nampak bangkit serta pemerataan di semua sektor industri sehingga ekonomi dalam negeri kembali bergeliat pasca COVID-19.
Jakarta Fair Kemayoran juga merupakan salah satu tolak ukur perkembangan industri Meetings, Incentives, Conventions and Exhibitions (MICE) dan juga industri pariwisata di Indonesia.
Jakarta Fair 2023 atau masyarakat menyebutnya Pekan Raya Jakarta (PRJ) akan menampilkan produk-produk dalam negeri.
Ajang ini dapat kembali dimanfaatkan oleh para pelaku usaha untuk turut andil menjadikan momentum bangkitnya perekonomian Nasional.
Penyelenggaraan kali ini merupakan yang ke-54 kalinya sejak pertama kali diselenggarakan pada tahun 1968 silam.
Penyelenggaraan event Jakarta Fair sempat ditiadakan pada tahun 2020 dan 2021 akibat pandemi Covid-19 dan baru dapat diselenggarakan kembali pada tahun 2022 yang lalu.
Jakarta Fair Menambah Fasilitas Umum
Jakarta Fair akan menambah beberapa fasiltias umum seperti uang ibu menyusui serta menambah tempat ibadah.
Selain itu, Jakarta Fair juga menambah fasilitas permainan bagi pengunjung yakni wahana rumah hantu dan Jurnal Risa Experience.
“Kami juga menyediakan stand beraneka ragam kuliner, termasuk stand UMKM dan pameran kendaraan listrik untuk mendukung program pemerintah,” kata General Manajer PT JIExpo, Oki Setiawan.
Oki menambahkan, pihaknya juga menggelar konser musik berbayar selama pelaksanaan Jakarta Fair 2023.
“Harga tiket konser musik dijual dari harga Rp 50 ribu hingga Rp 200 ribu dengan kapasitas 12 ribu penonton,” tandasnya.
Oko juga menyebutkan, pihaknya juga menggandeng PT Transjakarta untuk memberikan layanan transportasi menuju kawasan Jakarta Fair.
“Kami di-support dari PT Transjakarta dengan menyediakan empat rute umum yang dimodifikasi untuk menuju kawasan Kemayoran, lokasi digelarnya Jakarta Fair 2023,” ujar.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan