FYI, PLN memiliki beberapa akun media sosial yang dapat digunakan sebagai pusat pengaduan.

Kamu dapat melaporkan keluhan tentang pengisian token listrik yang terus gagal.

Berikut beberapa akun yang dapat dipilih:

  • Facebook: PLN 123
  • Twitter: @pln_123
  • Instagram: pln123_pln.co.id

Lapor Melalui PLN Mobile

Aplikasi PLN Mobile dilengkapi dengan fitur Auto Dispatch yang berguna untuk laporan disampaikan langsung ke petugas PLN terdekat.

Kamu dapat mengunduh aplikasi ini dari AppStore atau PlayStore secara gratis.

Caranya adalah, dengan memilih menu pengaduan di beranda aplikasi.

Selanjutnya, pilih jenis keluhannya.

Setelah itu, kamu dapat mengajukan keluhan dan penjelasannya secara rinci.

Mendatangi Kantor PLN Terdekat

Kalau cara-cara di atas masih belum bisa juga, ada sebaiknya bagi kamu segera mendatangi kantor PLN terdekat.

Jika kamu kesulitan menggunakan layanan PLN online, mengunjungi kantor PLN mungkin bisa menjadi solusinya.

Untuk jadwal operasionalnya, Kantor PLN buka dari Senin sampai Jumat pukul 08:00 hingga 17:00 WIB.

Nah, kamu dapat segera menjelaskan keluhan masalah kamu ke petugas dan mendapatkan solusinya.

Petugas yang ada biasanya akan datang ke rumah kamu untuk memperbaiki masalah meteran.

Nah, itu dia 5 cara mengatasi pengisian token listrik yang gagal terus yang bisa kamu coba.

Semoga listrik di rumahmu tidak bunyi-bunyi lagi ya!