KABARKIBAR.ID – Honda melalui PT Astra Honda Motor telah meluncurkan varian CT125 terbaru untuk tahun 2023.

Secara keseluruhan, sepeda motor bebek ini masih sama dengan sebelumnya, hanya saja ada sedikit perubahan teknis.

Perubahan pertama terlihat dari tampilannya, dimana grafis logo Honda terbaru disematkan di bagian depan bodi dengan garis hitam pada grafis lettering.

Dapat dikatakan bahwa Honda CT125 memadukan gaya hidup modern dan fungsionalitas dalam keseluruhan bodi kokoh dengan nuansa premium.

Octavianus Dwi, selaku Marketing Director AHM mengatakan, Honda CT125 telah mendapatkan inovasi terbaru yang mampu memberikan kenyamanan dan menyenangkan dalam berkendara di perkotaan dan dapat diandalkan saat menikmati keindahan alam.

“Honda CT125 hadir untuk memperluas keseruan mengendarai sepeda motor unik, tidak hanya di lingkungan perkotaan tetapi juga untuk berbagai aktivitas outdoor,” kata Octa dalam keterangan resminya pada 14 Juni 2023.

“Dengan performa mesin terkini dan sentuhan desain premium terkini, berkendara dengan model ini menjadi semakin berkesan dan menyenangkan sesuai dari gaya hidup pengendara Indonesia yang berbeda-beda,” ungkapnya.

Mesin Terbaru Honda CT125

Selanjutnya pada sektor performa, Honda CT125 dibekali mesin terbaru 125 cc, PGM-FI SOHC, 4-tak, berpendingin udara yang semakin responsif dan memiliki tenaga lebih besar saat rpm yang rendah sekalipun.

Di atas kertas, mesin ini memiliki dimensi (bore x strole) 50 mm x 63,1 mm, dengan tenaga sebesar 6,76 kW atau setara 9,1 Tk pada 6.250 rpm dan torsi 10,8 Nm pada 4.750 rpm.

Dibandingkan mesin model varian yang sebelumnya, motor bebek ini berkapasitas sama yaitu 125 cc namun lebih rendah tenaga sebesar 8,8 Tk pada 7.000 rpm dan torsi 11 Nm pada 4.500 rpm.

Kepraktisan Honda CT125

Selain kedua ubahan tersebut, sebenarnya CT125 masih mengusung keunggulan dari produk keluaran sebelumnya, lho.

Misalnya soal pada sektor sasis, masih menggunakan rangka yang rigid dan ringan, dengan carrier di bagian belakang.