Bekasi, KabarKibar.id – Hasil sprint race MotoGP Spanyol 2023 kali membuat KTM berjaya pada balap kali ini.

Sirkuit Jerez, Spanyol menjadi tempat berlangsung nya balapan pada Sabtu (29/4/2023) malam WIB.

Brad Binder yang menjadi wakil dari tim balap KTM berhasil menepati posisi pertama pada sprint race kali ini.

Francesco Bagnaia dan jack Miller masing – masing berada pada tempat kedua dan ketiga.

Sementara itu hasil kurang mengenakan harus tim Monster Energy Yamaha terima, dimana dua pembalap andalan nya Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli gagal bersaing pada papan atas.

Dimana, mereka berdua hanya mampu finis pada posisi 12 Quartararo mengisinya dan posisi 16 Morbidelli isi.

Hasil tersebut berarti membuat kedua pembalap tersebut gagal mendapatkan point.

Karena pada sprint race hanya pebalap yang menepati urutan ke-9 lah yang berhak mendapatkan poin.

Hasil yang mereka terima kali ini membuktikan bahwa Yamaha gagal bersaing pada ajang balap paling bergengsi kali ini.

Dimana, Ducati dengan pebalap terlemahnya mampu berada pada posisi ke-11 berada diatas dari Quartararo.

Yamaha tidak dapat bersaing dengan tim motor balap Eropa seperti Ducati, KTM, dan Aprillia pada MotoGP 2023.

Hal ini juga Quartararo akui, dimana ia berkata YZR-M1 kesulitan untuk menyalip ketika berada pada posisi tengah – tangah pebalap lainnya.

Jadwal MotoGP Jerez 2023

MotoGP seri Jerez 2023 akan menggelar balapan utama nya pada Minggu, 30 April 2023 di Circuito de Jerez-Angel Nieto, Spanyol.

Dimana balapan tersebut dapat masyarakat tonton melalui siaran langsung Trans7 dan ‘live streaming Vision+ pada pukul 20.00 WIB.

Brad Binder yang menjadi juara saat sprint race kemarin akan mengawali laga pada posisi keempat.