KABARKIBAR.ID- Gempa bumi baru saja terjadi menguncang Mukomuko, Bengkulu, Kamis 10 Agustus 2023 dengan Magnitudo 5.0 SR.
Melalui Twitter resmi @infoBMKG menyebutkan, gempa bumi terjadi sekitar pukul 06:25:55 WIB, Lok:3.56 LS (Lintang Selatan), 101.18 BT (Bujur Timur).
Pusat gempa bumi berada di laut 109 Km Tenggara Mukomuko dengan kedalaman 10 Km dengan skala (MMI) III Mukomuko, Bengkulu.
Disclaimer gempa bumi: Informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah searing kelengkapan data.
Gempa bumi juga terjadi, Kamis dinihari menguncang Maluku dengan Magnitudo 4.3 SR sekitar pukul 00:54:20 WIB.
Seperti informasi resmi BMKG, terjadi guncangan gempa bumi terjadi di wilayah Timur Laut Buru, Maluku.
Data BMKG menunjukkan bahwa pusat gempa berada di koordinat 2.95 lintang selatan dan 127.45 bujur timur.
Kedalaman gempa bumi ini mencapai hingga 26 kilometer di bawah permukaan laut dengan lokasi episenter berjarak sekitar 52 kilometer dari Timur Laut Buru-Maluku.
“ Gempa bumi tidak terjadi berpontesi tsunami, namun harus hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi,” kutip@infoBMKG BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika).
Arti Skala MMI (Modified Mercalli Intensity) Pada Gempa Bumi
I MMI
- Getaran tidak dirasakan kecuali dalam keadaan luarbiasa oleh beberapa orang
II MMI
- Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang
III MMI
- Getaran dirasakan nyata dalam rumah seakan-akan merasa getaran ada truk berlalu
IV MMI
- Pada siang hari dirasakan oleh orang banyak dalam rumah, di luar oleh beberapa orang, gerabah pecah, jendela/pintu berderik dan dinding berbunyi
V MMI
- Getaran dirasakan oleh hampir semua penduduk, orang banyak terbangun, gerabah pecah, barang-barang terpelanting, tiang-tiang dan barang besar tampak bergoyang, bandul lonceng dapat berhenti
VI MMI
Tinggalkan Balasan