Heru juga mengatakan, pihaknya mengumpulkan berbagai pendapat dan keinginan dari pemangku kepentingan terkait.

Kebijakan baru terkait pengurangan kemacetan kemudian dapat dimasukkan ke dalam peraturan resmi.

“Masukan dan saran untuk pertimbangan lebih lanjut. Apakah itu nanti jadi keputusan Pergub atau tidak,” ujarnya.

Heru Budi Akan Atur Jam Kerja Kantor untuk Mengurangi Kemacetan Jakarta

Heru Budi Hartono, selaku Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakartamengumumkan akan mengupayakan  pengaturan jam kerja  pukul 08.00 WIB dan 10.00 WIB untuk mengurai kemacetan ibu kota.

Heru mengaku telah membahas usulan tersebut dengan beberapa pihak Polda Metro Jaya, Dinas Perhubungan, hingga pakar bidang transportasi dalam focus group discussion (FGD) yang digelar Kamis, 6 Juli 2023.

Menurutnya, pembahasan tidak hanya soal pembagian jam kerja, tapi juga soal kemacetan di Jakarta.

“Hasil dari ahli transportasi akan diberikan kepada kami dan tentunya setelah itu akan kami uji apakah dapat mengganggu kenyamanan masyarakat atau tidak,” kata Heru dalam FGD yang disiarkan langsung di kanal Youtube Pemprov DKI Jakarta, Kamis, 6 Juli 2023.

“Tolong jangan ganggu kenyamanan kerja ya, kami akan terus menginformasikan ke Kementerian Perhubungan,” ujarnya.

Menurutnya, keluhan yang paling banyak dialami warga Jakarta adalah kemacetan lalu lintas.

“Waktu saya ngobrol dengan Pak Kapolda, Pak Dirlantas, kalau jam 6 sudah seperti banjir. Dari Bekasi, Tangerang, Depok, jam yang sama ke Jakarta,” kata Heru.

Sementara itu, AKBP Doni Hermawan, selaku Wadirlantas Polda Metro Jaya mengatakan, kemacetan lalu lintas di Jakarta sudah mendesak.

Doni mengatakan pengaturan jam kerja bisa menjadi salah satu solusi untuk mengatasi masalah kemacetan ibu kota.

“Solusinya bisa dengan pengaturan waktu kerja, yang tentunya  akan diuji nanti untuk melihat seberapa efektif penerapan manajemen waktu kerja tersebut”, ujar Doni.