KABARKIBAR.ID- Hasil rekap pekan ke-4 BRI Liga 1 2023/2024, Sabtu 22 Juli 2023.

Semua klub hingga pekan ke-4 BRI Liga 1 2023/224 belum benar-benar mencapai level permainan terbaiknya.

Musim baru menuntaskan pekan ke-4 BRI Liga 1 2023/224, setiap klub butuh waktu untuk menemukan kembali ritme permainan mereka.

Tiga pertandingan seru BRI Liga 1 2023/2024, Sabtu 22 Juli 2023 menghasilkan  total 11 gol, termasuk kemenangan besar PSM Makassar atas Persib Bandung.

Keempat gol PSM dicetak empat pemain berbeda. Masing-masing gol PSM dicetak Kenzo Nambu, Victor Dethan, Everton Nascimento, dan Andy Hardjito.

Sementara, gol Persib dicetak Yuran Fernandes (bd) dan Marc Klok.

Sementara Persita Tangerang berhasil mengalahkan Pesija Jakarta dengan skor tipis 1-0 di Indomilk Arena dalam lanjutan BRI Liga 1 Sabtu 22 Juli 2023, pukul 15.00 WIB.

Gol Persita tangerang di cetak  Esal Sahrul pada menit ke-81.

Sedangkan Bhayangkara FC kalah 1-3 atas Persikabo di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

Klub-klub besar dalam lanjutan BRI Liga 1 2023/2024 masih bercokol pertengahan maupun urutan buncit klasmen sementara.

Bahkan Persib Bandung masih bercokol di urutan 16 klasemen tanpa meraih kemenangan satu pun yang hanya meraih 1 poin.

Sedangkan Pesija Jakarta berada di peringkat sembilan dengan raihan poin 5.

BRI Liga 1 2023/2024: Pertandingan PSM Makasar dan Persib Bandung

 Juku Eja julukan PSM Makassar menjamu Persib Bandung  di Stadion Gelora B.J. Habibie, mengamankan tiga poin usai meraih kemenangan dengan skor 4-2 atas Persib.

Pada pertandingan babak pertama, PSM Makassar bermain agresif sejak menit awa pertandingan.

PSM Makassar membuka gol pada menit ke-10 melalui tendangan jarak jauh yang spektakuler Kenzo Nambu.

Setelah gol pertama, tim besutan pelatih Bernardo Tavares enjoy dalam pertandingan.

Buktinya, PSM lembali membuka keunggulan dua gol lagi sebelum babak pertama usai lewat Victor Dethan dan Everton Nascimento.

Pada babak kedua, Persib mengubah cara bermainnya dan inisiatif untuk menyerang.

Klok sempat mencetak gol pada menit ke-60, tetapi David da Silva yang lebih dulu menerima bola sudah berada dalam posisi offside.

Kembali Persib Bandung melancarkan serangan ke arah gawang PSM Makassar.

Ciro Alves melepas crossing ke gawang, sebuah kesalahan dibuat Yuran Fernandes sehingga bola masuk ke gawang PSM Makassar.

Kembali Persib Bandung menambah gol pada menit ke-89 melalui Marc Klok melalui tendangan jarak jauh.

Namun, usaha  Persib Bandung sia-siang untuk untuk meraih poin pada menit 90+2.

PSM Makassar menambah gol melalui Andy Hardjito hingga membuat keunggulan PSM  dengan skor 4-2.

BRI Liga 1 2023/2024: Persita Tangerang kontra Persija Jakarta

Kejutan terjadi setelah Persita Tangerang mengandaskan Persija Jakarta  untuk meraih poin.

Dalam lanjutan Liga 1. Pendekar Cisadane menang tipis 1-0 jelang akhir babak kedua.

Pada babak pertama, kedua tim tidak banyak peluang tercipta.

Bahkan, Persija Jakarta bahkan tidak mencatatkan tembakan, sementara Persita cuma melepas dua tembakan off target.

Tuan rumah, Perstita tangerang pada menit ke-50 mendapatkan peluang emas saat Irsyad Maulana melepas sepakan keras dari dalam kotak penalti, tapi kiper Andritany berada di posisi yang tepat untuk mengamankannya.

Sembilan menit kemudian, Persija membalas dengan aksi Matsumura yang dapat umpan tarik dari Riko di dalam kotak penalti, tapi sepakan Matsumura masih menyamping tipis dari sasaran.

Lagi-lagi Irsyad Maulana punya peluang emas dimenit ke-68 dalam situasi kemelut di depan gawang selepas tendangan sudut, Maulana menyepak bola di jarak dekat tapi bola melayang ke atas mistar gawang

Pesita Tangerang mengubah kedudukan, setelah pemain pengganti, Esal Shahrul mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-80.

Menerima umpan dari Vidal di dalam kotak penalti, Esal lepas tembakan keras ke sisi kiri gawang Persija tanpa cela.

Empat menit kemudian, Hanis Sagara nyaris menggandakan keunggulan Persita Tangerang.

Kontrol bola yang kurang baik, mampu disapu Andritany.

Wasit kemudian menu peluit panjang tanda pertandingan berakhir.

Persija Jakarta mendapatkan poin,  membuat Persita sementara tempati peringkat kedua Klasemen Liga 1 dengan sembilan poin dari empat laga.

Sedangkan Persija di terdampar di peringkat kedelapan dengan lima poin dari empat laga.

Rekap Hasil BRI Liga 1 2023/2024

Berikut Rekap hasil pekan ke-4 Liga 1 tadi malam

Jumat, 21 Juli 2023