KABARKIBAR.ID- Bus antarkota antarprovinsi (AKAP) Mutia Putri Mulia (MPM) masuk jurang di Jalur Padang-Solok, tepatnya di kawasan Panorama II, Sitinjau Lauik, Kelurahan Indarung, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Minggu 16 Juli 2023.

Bus Akap dari Jakarta menuju Padang terperosok di Sitinjau Lauik, tepi tebing dengan kedalaman 10 meter di kawasan tikungan yang ekstrem dan tamam.

Bus yang membawa 13 penumpang ini diduga akibat rem blong saat menuruni tingkungan yang tajam sehingga sopir bus tidak bisa mengendalikan bus itu hingga akhirnya masuk jurang.

Beruntung kecelakaan tunggal  Bus AKAP Mutia Putri Mulia (MPM) tidak memakan korban jiwa, hanya mengalami luka-luka.

Sementara sopir bus dan kernetnya juga dipastikan selamat.

Kapolsek Lubuk Kilangan Kompol Lija Nesmon mengatakan,  kecelakaan tunggal  Bus AKAP Mutia Putri Mulia (MPM) terjadi sekitar  pukul 21.00 WIB.

“ Bus diduga mengalami rem blong di sekitar Panorama II, Sitinjau Lauik bertolak dari Jakarta,” kata Kompol Lija Nesmon.

Kompol Lija Nesmon mengatakan, menurut keterangan sopir bus datang dari Jakarta dari Solok menuju Padang melintas di kawasan Sitinjau Lauik yang terkenal dengan tanjakan dan turunan yang tajam.

Memasuki kawasan Panorama II, tiba-tiba bus kehilangan kendali akibat rem blong.

Sopir bus kemudian banting setir ke arah kanan dan masuk kedalam jurang sedalam 10 meter.

“ Sopir bus berinisial HS (40) telah dimintak keterangan, namun dia dan penumpang dilarikan ke rumah sakit Semen Padang,” katanya.

Sopir bus dengan pelat nomor BA 7044 QU, HF (42), kemudian membanting setir ke arah kanan sehingga masuk jurang dengan kedalaman sekitar 10 meter.

Beruntung, kecelakaan tunggal yang dialami bus Akap Mutia Putri Mulia tidak memakan korban jiwa.

Hanya saja, 8 laki-laki dan 5 perempuan harus dilarikan ke rumah sakit Semen Padang Hospital (SPH).

Profil Bus (AKAP) Mutia Putri Mulia (MPM) 

Bus MPM yang baru mengalami kecelakaan tunggal masuk jurang di Jalur Padang-Solok, tepatnya di kawasan Panorama II, Sitinjau Lauik, Kelurahan Indarung, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Minggu 16 Juli 2023 baru beroperasi sejak pertengahan 2019.

Pertama kali beroprasi bus MPM beroprasi untuk rute Padang-Jakarta dan akhir Maret 2020 untuk rute Bandung-Padang.

Bus AKAP MPM menjadi operator bus yang berkualitas sehingga banyak diminati penumpang karena harga yang lumayan murah.

Pemilik bus AKAP MPM (Mutia Putri Mulia) adalah H. Yurnalis yang mana telah wafat pada Agustus 2020 lalu.

Kini operasional bus MPM diurus oleh 2 anaknya, yakni Mutia Azhari dan Riri Oktavia serta beberapa orang lainnya.

Rutenya sebagai berikut: Padang – Lampung – Poris (Tangerang) – Kalideres (Jakarta Barat) – Kampung Rambutan (Jakarta Selatan) – Pondon Pinang (Lebak Bulus).

Depok (Jawa Barat) – Bogor – Pulogebang (Jakarta Timur) – Bekasi – Jati Asih – Bandung.

Harga tiket Bus AKAP MPM dari Padang ke Jakarta dan sekitarnya senilai Rp 475 ribu – Rp 600 ribu.