KABARKIBAR.ID- Perbedaan 1 Suro dan 1 Muharram terletak pada tradisi perayaanya berbeda meskipun jatuh pada tanggal yang sama.
Malam 1 Suro dan 1 Muharram sama-sama jatuh pada Rabu,19 Juli 2023.
Itu berarti, Selasa petang ini, 18 Juli 2023, meruapakan malam 1 Muharram atau malam 1 Suro.
Bagi kepercayaan Jawa, 1 Suro merupakan awal bulan pertama dalam kalender Jawa, sedangkan 1 Muharram merupakan tahun baru Islam dalam penanggalan hijriah.
Dalam tradisi Islam di Jawa, tanggal 1 Muharram disebut juga sebagai malam 1 Suro.
1 Suro dalam tradisi Jawa merupakanp enanggalan yang dipercaya oleh masyarakat Jawa dalam artian kebudayaan Jawa justru dianggap sakral dan mistis.
Sementara 1 Muharram dalam Islam merupakan tanggal hari suci sebagai penanda resolusi kalender Islam ditetapkan pada masa pemerintahan Khalifah Umar bin Khattab.
1 Muharram diperingati karena merupakan awal hijrah Nabi Muhammad SAW dari Makah ke Madinah yang kemudian menandai babak baru dalam dunia Islam.
Jadi perbedaan yang paling mendasar 1 Suro dań dari 1 Muharram dan 1 Suro adalah soal kepercayaan.
Walaupun jatuh pada tanggal yang sama, namanya yang berbeda tradisi perayaannya juga berbeda.
Tinggalkan Balasan