HDL dapat membantu membersihkan LDL dalam darah dan mengembalikannya ke hati. Dengan begitu, kadar kolesterol akan kembali normal.

Jangan Minum-minuman Beralkohol

Konsumsi minuman beralkohol secara berlebihan merupakan salah satu faktor yang dapat meningkatkan terjadinya gangguan kesehatan, antara lain peningkatan kadar kolesterol jahat (LDL), trigliserida, dan tekanan darah.

Takaran alkohol belum ada yang aman untuk dikonsumsi, menurut Kemenkes RI. Maka dari itu, disarankan untuk mengurangi minum-minuman beralkohol, kalau bisa tidak minum sama sekali.

Mengurangi Makanan yang Mengandung Gula dan Lemak Jahat

Selain mengurangi risiko diabetes, membatasi asupan makanan manis juga bisa menjadi cara menurunkan kolesterol tinggi.

Kelebihan konsumsi gula diketahui dapat meningkatkan kadar kolesterol jahat dan menurunkan kadar kolesterol baik.

Untuk menghindarinya, usahakan selalu untuk mengecek jumlah gula pada label makanan atau minuman yang akan Anda konsumsi.

Perbanyak Asupan Serat

Makanan berserat tinggi tidak hanya baik untuk kesehatan pencernaan, tetapi juga merupakan cara alami untuk menurunkan kolesterol.

Serat bermanfaat mengikat lemak untuk mengurangi penyerapan kolesterol di usus.

Akibatnya, jumlah kolesterol dalam darah juga berkurang. Anda bisa mendapatkan serat dari sumber alami, seperti sayuran, biji-bijian, dan kacang-kacangan.

Konsumsi Makanan Penurun Kolesterol

Untuk menurunkan kolesterol tentunya tidak terlepas dari penerapan pola makan yang sehat.

Selain menghindari beberapa pantangan seperti makanan tinggi gula dan lemak, penderita kolesterol tinggi juga disarankan untuk memperbanyak asupan makanan penurun kolesterol.

Beberapa pilihan makanan dapat membantu menurunkan kadar kolesterol, antara lain sayuran berdaun hijau, nasi merah, pisang, kacang kedelai, kacang-kacangan, dan ikan salmon.

Selain itu, konsumsi rempah-rempah seperti jahe dan bawang putih juga diketahui dapat meningkatkan kolesterol baik dan menurunkan kadar kolesterol jahat.

Periksa Kolesterol Secara Rutin

Cara terbaik dan efektif untuk menurunkan kadar kolesterol yaitu dengan cara menerapkan gaya hidup sehat dengan pemeriksaan kolesterol secara teratur.

Upaya ini bisa membantu Anda untuk cegah meningkatnya kadar kolesterol yang terkadang tidak disadari. Tes ini juga menilai risiko penyakit kardiovaskular, seperti serangan jantung dan stroke.

 

Nah, itu dia cara untuk menjaga kadar kolesterol yaitu dengan cara menurunkannya agar tetap terjaga dengan stabil.

Maka dari itu, mari terapkan gaya hidup sehat mulai dari sekarang! ***